loader image
DPU Bina Marga Provinsi Jawa Timur
031-8290186, 8280433
031-8380932

Percantik Estetika dan Wujudkan Keselamatan Pengguna Jalan, DPU Bina Marga Jatim Gelar Pembersihan dan Pengecatan Jembatan Yoso 1

DPU Bina Marga Provinsi Jawa TimurBeritaBerita DPU Bina MargaPercantik Estetika dan Wujudkan Keselamatan Pengguna Jalan, DPU Bina Marga Jatim Gelar Pembersihan dan Pengecatan Jembatan Yoso 1

Percantik Estetika dan Wujudkan Keselamatan Pengguna Jalan, DPU Bina Marga Jatim Gelar Pembersihan dan Pengecatan Jembatan Yoso 1

  • Comments: 0
  • Posted by: Author Bina Marga Jatim

Penulis: Arditya
Editor: Dedi Suntoro
Petugas: Samsul H.

JEMBER (19 JULI 2024) – Guna memastikan keselamatan pengguna jalan sekaligus mempercantik estetika infrastruktur,  Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Bina Marga Provinsi Jawa Timur melalui Unit Pelaksana Teknis Pengelolaan Jalan dan Jembatan (UPT PJJ) Jember melaksanakan pengecatan Jembatan Yoso 1 di Kabupaten Jember, Kamis (18/7).

Kepala UPT PJJ Jember, Aryo Yudhanto Wijokongko, S.T., M.T. mengatakan, pengecatan jembatan ini menjadi bagian dari kegiatan rutin pemeliharaan infrastruktur di wilayahnya, agar umur jembatan tetap terjaga.

“Ini bukti nyata dari pemerintah melalui Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga Jawa Timur untuk selalu menjaga dan memelihara infrastruktur khususnya Jalan dan Jembatan, sehingga laju perekonomian masyarakat menjadi lebih baik,” katanya.

Suhariyanto ST Dalam kesempatan ini, Pemangku ruas di UPT PJJ Jember, Suhariyanto menambahkan,  kegiatan ini menjadi bagian dari upaya pemerintah untuk menjaga kondisi jembatan, serta membantu untuk pengguna jalan agar mengetahui bahwa akan memasuki wilayah dari jembatan.

“Disini juga ada tembok penahan dimana berfungsi juga untuk mengarahkan pengguna jalan, serta kami menggunakan warna cat yang mencolok agar ketika malam bisa membantu para pengguna jalan” ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama, Kasie Pemeliharaan Jalan dan Jembatan UPT PJJ Jember Sudrajat, S.T.,M.T mengimbuhkan, kegiatan pemeliharaan ini juga melibatkan partisipasi aktif dari masyarakat setempat.

“Masyarakat dapat berperan dalam melaporkan berbagai masalah yang terjadi di jalan tersebut, serta memberikan masukan dan saran terkait dengan pemeliharaan jalan yang dilakukan,” imbuhnya.

Kegiatan pemeliharaan ini mendapat tanggapan positif dari warga setempat, salah satunya adalah Muhammad Hasan yang merupakan warga Desa Sumber Baru. Dengan pengecatan tersebut, dirinya merasa terbantu saat melintas di jembatan pada malam hari.

“Jembatan ini menjadi sangat terang dan bersih sehingga membawa kenyamanan saat melintas melewati jembatan” pungkasnya. (BMNews )

Leave a Reply